Saat mengunjungi kota Balikpapan, Anda akan menemukan banyak cafe dan tempat makan menarik untuk dicoba. Cafe atau Coffee Shop sudah menjadi salah satu tempat yang paling sering dikunjungi generasi masa kini.

Kali ini, ada 5 rekomendasi cafe di Balikpapan yang bisa Anda kunjungi untuk sekedar bersantai hingga hangout bersama teman!

Scako Coffee

img-bsd-train-station

Sumber: www.instagram.com/scako.coffee/

Scako Coffee menjadi pilihan lainnya bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu untuk hangout bersama keluarga maupun teman. Cafe ini menghadirkan konsep ruangan indoor dan outdoor yang memberi kenyamanan bagi pengunjungnya. Selain itu, Scako Coffee juga menyediakan live music untuk menemani Anda saat hangout.

Beberapa menu kopi yang bisa Anda coba saat mengunjungi cafe ini, yakni Scako Special Milk Base White Coffee, Scako Aren Latte Iced, Scako Hazelnut Latte Iced · Scako Vanilla Latte Iced, Scako Cappuccino Iced , dan Scako Cafe Latte Iced. Scako Coffee berlokasi di J. ARS MUHAMMAD Kec, Kel, RT.27/RW.No 33, Klandasan Ulu, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Baca Juga: Grand City Balikpapan Tawarkan Perumahan Modern dan Strategis!

Hobbies Coffee Lounge

img-bsd-train-station

Sumber: www.instagram.com/hobbiescoffee/

Cafe ini mungkin tak asing lagi bagi masyarakat Balikpapan. Hobbies Coffee & Lounge memang menarik perhatian pengunjung dengan desain interior yang unik. Mengusung tema garden, pengunjung yang datang akan merasakan kenyamanan bak sedang berada di rumah. Hobbies Coffee & Lounge juga ditata sekian rupa sehingga memiliki banyak spot foto menarik yang rugi untuk dilewatkan.

Beberapa menu kopi yang wajib Anda coba ketika berkunjung ke cafe ini, yakni Coffee Milk Brown Sugar, Cappuccino, Hazelnut Latte, Pandan Latte, Avocado Latte, Caramel Latte, Walnut Brownie Latte, dan Milo Latte. Hobbies Coffee & Lounge berlokasi di Jl. Sungai Ampal, Sumber Rejo, Kec. Balikpapan Tengah, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur

Bro Cactus

img-bsd-train-station

Sumber: Bro Cactus

Bro Cactus merupakan cafe di Balikpapan yang menyediakan konsep berbeda dengan menonjolkan berbagai jenis kaktus. Bukan hanya berupa pajangan saja, Anda dapat membeli kaktus-kaktus yang tersedia di cafe ini. Menariknya, menu favorit di cafe Bro Cactus adalah Seblak Special. Campuran antara kerupuk, telur, crab stick, sayur, sosis, dan bahan lainnya menambah kenikmatan menu ini.

Cafe unik ini juga menyediakan menu unggulan berupa ice cream, yakni Cookies & Cream serta Ice Coffee Brown Sugar. Bro Cactus berlokasi di sebelah Gedung Pertanahan, Jl. Manuntung No.4, DOME, Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

D’Allium Coffee

img-bsd-train-station

Sumber: www.instagram.com/dalliumcoffee/

Jika Anda tertarik dengan cafe yang mengusung nuansa aesthetic di Balikpapan, D’allium Coffee dapat menjadi jawabannya. Anda dapat menikmati suasana cafe dengan santai serta desain unik cafe yang kekinian. Konsepnya semi outdoor dan tampak didominasi dengan hiasan papan kayu sehingga nampak estetik.

Tempatnya juga cukup, cocok untuk jadi tempat nongkrong bersama teman atau keluarga.

Beberapa menu yang bisa Anda coba di cafe ini, yakni Allium Cafe Latte, Caramel Latte, Wedang Jahe, Belly Fried Rice hingga Kwetiau Goreng Medan. D’allium Coffee berlokasi di Perumahan, Jl. Balikpapan Regency No.1 Blok A, Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.

Baca Juga: Perluas Bisnis, Ini Keunggulan Punya Ruko di Balikpapan!

21 Cafe

img-bsd-train-station

Sumber: @21cafee

Cafe ini memiliki suasana tenang dan nyaman, cocok untuk sekadar hangout atau ngumpul bersama teman-teman Anda. Menyuguhkan tempat aesthetic, 21 Cafe  mengusung konsep terbuka dengan desain bertema rustic. Pengunjung cafe dapat berbincang sambil menikmati ragam sajian menu dengan harga terjangkau. Ada berbagai varian menu seperti teh, sirup, jus, serta kopi. 

Lokasi cafe juga sangat dekat dari Grand City Balikpapan, sehingga memiliki akses yang mudah, yakni berada di Jalan Dua Kelurahan Gunung Samarinda, Kecamatan Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur.