Rumah minimalis hingga kini tetap menjadi tren yang diminati banyak orang. Selain memanfaatkan lahan yang terbatas, rumah dengan desain minimalis modern memberikan banyak keuntungan, termasuk menghemat waktu untuk merapikan perabotan. Meski sering dibangun dengan bentuk 1 lantai, tak jarang banyak orang yang menginginkan desain rumah minimalis 2 lantai.

Berikut merupakan beberapa rekomendasi desain rumah minimalis 2 lantai yang bisa coba Anda jadikan pilihan!

Baca Juga: Rumah Minimalis Modern dan Rekomendasinya

Lahan Terbatas Tak Jadi Masalah

img-bsd-train-station

Jika Anda memiliki lahan yang sempit atau terbatas, namun ingin memiliki dan membuat rumah yang nyaman, Anda bisa membangun desain rumah 2 lantai minimalis. Selain menghemat ruang, rumah Anda akan tetap nyaman dihuni karena bisa menampung beberapa orang dan perabotan yang cukup banyak. Rumah dengan desain mungil ini akan tampak begitu kokoh dan modern.

Menggunakan Ventilasi Terbuka

img-bsd-train-station

Konsep rumah minimalis 2 lantai dengan ventilasi kaca terbuka ini sangat cocok untuk digunakan. Selain membuat interior rumah tampak lebih luas, Anda akan mendapatkan kesan natural dari rumah dan lingkungan hijau di area luar rumah. Desain ini memungkinkan rumah menggunakan jendela besar bermaterial kaca atau pintu yang juga terbuat dari kaca baik di lantai 1 maupun lantai 2.

Desain ini memungkinkan Anda untuk dapat memanfaatkan balkon rumah sebagai tempat untuk bersantai sambil menikmati pemandangan sekitar. Selain itu, penggunaan konsep desain rumah ini berguna agar cahaya matahari dapat masuk ke dalam rumah dengan maksimal. 

Baca Juga: Berbagai Fasilitas Ini Sering Ditemukan pada Perumahan Elit!

Desain Futuristik Kekinian

img-bsd-train-station

Tampilan rumah minimalis 2 lantai dengan desain futuristik kini sedang diminati banyak orang. Rumah dengan desain ini tidak selalu harus menggunakan material mewah karena bisa dipadukan dengan material seperti kayu atau batu alam dengan nuansa yang tepat. Anda bisa menggunakan nuansa putih dan abu-abu untuk memperkuat aura futuristik rumah.

Sesuai dengan temanya yakni futuristik, maka desain rumahnya harus terlihat canggih dan unik. Meskipun tidak besar, rumah dengan desain ini memberikan tampilan eksterior yang elegan dan terlihat luas. 

Rooftop untuk Bersantai

img-bsd-train-station

Rooftop atau puncak atap bisa Anda modifikasi agar dapat Anda gunakan untuk berbagai keperluan. Desain rumah minimalis 2 lantai dengan rooftop nantinya bisa menjadi area bersantai bagi keluarga. Contohnya digunakan tempat berkumpul keluarga untuk mengadakan barbeque atau makan bersama, area untuk olahraga dan dapat digunakan juga untuk tempat mengeringkan pakaian atau menjemur sesuatu.

Anda dapat menggunakan nuansa dengan eksterior berwarna monokrom agar rumah terasa lebih kekinian. Selain itu fungsi lain dari rooftop adalah adanya ruang tambahan terbuka yang sangat memungkinkan Anda untuk menampung berbagai tanaman maupun bunga dan menjadikan puncak atap Anda ruang hijau terbuka. 

Baca Juga: Tetap Jadi Tren, Ini Keuntungan Memiliki Rumah Minimalis Modern

Modern dan Elegan

img-bsd-train-station

Desain rumah minimalis 2 lantai memang paling banyak menggunakan konsep modern dan elegan. Meski berukuran tidak besar, Anda tetap bisa mendapatkan hunian yang terlihat mewah, namun tetap elegan dengan lahan yang terbatas. Umumnya, rumah minimalis dengan desain seperti ini bisa Anda temukan di berbagai cluster.  Rumah ala cluster biasanya memiliki desain minimalis dan seragam dengan rumah lainnya dalam sebuah kompleks hunian. 

Meski begitu, Anda tetap bisa memberi sentuhan desain yang unik dan agak berbeda dari yang lainnya. Poin plusnya, rumah minimalis modern seperti ini biasanya memiliki ventilasi udara yang mumpuni, carport, dan area taman bunga atau mini garden untuk tanaman hias yang menyegarkan tampilan rumah Anda.