goldsgym.co.id

Olahraga merupakan aktivitas yang wajib dilakukan. Selain menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, olahraga juga dapat membantu dalam meningkatkan produktivitas Anda dalam menjalani kegiatan sehari-hari. Bagi Anda yang berdomisili di BSD City, ada beberapa rekomendasi tempat olahraga yang bisa dikunjungi! Yuk, cek rekomendasinya!

Baca Juga: Berkunjung ke BSD City? Ini Rekomendasi Hotel untuk Berlibur

Gold’s Gym The Breeze

Tempat fitness atau gym memang jadi jawaban jika Anda tertarik berolahraga dengan banyak alat. Salah satu tempat yang bisa kamu coba adalah Gold’s Gym yang berlokasi di The Breeze BSD City. Gold’s Gym sendiri merupakan mega gym terkemuka yang sudah dikenal oleh banyak orang di Indonesia untuk mencapai tujuan kebugaran sejak tahun 2006. Anda dapat menemukan berbagai fasilitas untuk mendukung proses olahraga seperti area weight training room, ruangan GGX (Group Exercise), sauna, boxing ring, dan sebagainya.

Taman Kota BSD

Isi kegiatan olahraga dengan jogging atau jalan santai cocok Anda lakukan di taman ini! Taman Kota BSD ini memiliki lintasan jogging yang nyaman dan nuansa asri karena banyaknya pohon yang tumbuh di area ini. Bukan hanya memberi efek baik dengan melakukan jogging, lingkungan hijau di Taman ini juga membantu Anda menyejukkan hati dan pikiran. Terdapat juga fasilitas refleksi, seperti lintasan batu yang memiliki manfaat untuk memperlancar aliran darah.

Sama halnya dengan Taman Kota 1, Taman Kota 2 juga sangat cocok dijadikan tempat jogging dengan suasana hijau yang sejuk sekaligus berbagai fasilitas pendukung lain seperti taman, kolam ikan, dan lainnya.

Baca Juga: Branchsto BSD City, Tempat Wisata Seru untuk Pengalaman Berkuda!

Damai Indah Golf BSD

Bagi Anda yang ingin mencoba olahraga Golf atau bahkan hobi olahraga satu ini, Damai Indah Golf yang berlokasi di Jl. Bukit Golf I BSD Sektor VI bisa jadi pilihan yang tepat, nih! Olahraga Golf bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh, meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh karena melibatkan gerakan tubuh yang terkoordinasi untuk melakukan pukulan yang tepat.

Ocean Park BSD

Bagi pecinta olahraga renang, Anda bisa melakukannya di sini.Ajak keluarga dan teman untuk menambah keseruan saat melakukan olahraga renang!

Ocean Park mulai dibuka untuk publik sejak 2008. Tempat rekreasi ini mengusung konsep pantai dengan beberapa wahana yang akan membuat pengunjung serasa bermain air di pantai. Terdapat juga berbagai wahana dengan konsep modern sehingga memberikan suasana dan pemandangan yang kekinian bagi pengunjung, seperti flying tower, kolam arus, racer slide, flying fox, dan sebagainya.

Lokasi Ocean Park berada di Jalan Pahlawan Seribu CBD Area, Tangerang Selatan, Banten. Informasi mengenai Ocean Park dapat diakses melalui situs resmi Ocean Park atau melalui media sosial Instagram resmi di @oceanparkbsd

Baca Juga: BSD XTreme Park, Tawarkan Wahana Seru dan Memacu Adrenalin!

Itulah beberapa tempat olahraga menarik yang ada di BSD City. Yuk, kunjungi sekarang untuk menjaga kebugaran tubuh Anda!